header-int

PENGUMUMAN HASIL AKHIR SELEKSI PASCA SANGGAH SELEKSI PENGADAAN CPNS KABUPATEN BANGKA TA 2024

Selasa, 21 Jan 2025, 10:22:11 WIB - 2018 View
Share
PENGUMUMAN HASIL AKHIR SELEKSI PASCA SANGGAH SELEKSI PENGADAAN CPNS KABUPATEN BANGKA TA 2024

Berdasarkan Keputusan Ketua Panitia Seleksi Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangka Nomor: 800.1.2.2/06/SK/PANSEL.CPNS/2025 Tentang Penetapan Hasil Akhir Seleksi Pasca Sanggah Integrasi Nilai SKD dan SKB Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangka Tahun Anggaran 2024 tanggal 20 Januari 2025, dengan ini disampaikan sebagai berikut :

  1. Nama-nama yang dinyatakan lulus Hasil Akhir Seleksi Pasca Sanggah Integrasi Nilai SKD dan SKB Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangka Tahun Anggaran 2024 adalah sebagaimana tercantum dalam lampiran I Pengumuman ini;
  2. Kepada nama-nama yang dinyatakan lulus Seleksi Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangka Tahun Anggaran 2024 sebagaimana pada angka 1 di atas, agar mengisi Daftar Riwayat Hidup (DRH) dan menyampaikan kelengkapan dokumen secara elektronik sesuai ketentuan pada pengumuman melalui akun masing-masing di laman https://sscasn.bkn.go.id pada tanggal 23 Januari s.d. 21 Februari 2025;
  3. Apabila sampai dengan batas waktu yang telah ditentukan sebagaimana pada angka 2, peserta yang dinyatakan lulus tidak mengisi DRH dan/atau tidak dapat memenuhi/melengkapi kelengkapan dokumen, maka yang bersangkutan dianggap tidak memenuhi syarat dan/atau dianggap mengundurkan diri sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangka Tahun Anggaran 2024;
  4. Pengisian DRH dengan mengunggah scan dokumen yang merupakan dokumen asli, bukan dokumen hasil fotocopy yang discan dengan ukuran masing-masing file menyesuaikan pada aplikasi SSCASN, dimana pengisian dimaksudkan untuk Persyaratan Usul Penetapan Nomor Induk Pegawai (NIP) CPNS;
  5. Adapun dokumen persyaratan usul penetapan NIP yang harus diunggah oleh pelamar melalui laman https://sscasn.bkn.go.id dengan format berkas pdf serta jpg/jpeg untuk pas photo dan ukuran/size sesuai dengan ketentuan pada aplikasi yaitu :

Untuk lebih jelasnya, Silakan unduh daftar links di bawah ini.

DAFTAR UNDUH :

  1. Pengumuman Hasil Akhir Seleksi Pengadaan CPNS Kab.Bangka Tahun 2024 (UNDUH)
  2. Lampiran I Nama-nama peserta yang dinyatakan LULUS SELEKSI (UNDUH)
  3. Lampiran II Format Contoh Surat Lamaran Usul Penetapan NIP (UNDUH)
  4. Lampiran III Format Contoh Surat Pernyataan 5 Point (UNDUH)
  5. Lampiran IV Format Contoh Surat Pernyataan Mengabdi 10 Tahun (UNDUH)

BKD Bangka Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Bangka
Jl. Jend. A. Yani (Jalur Dua) Sungailiat - Bangka Telp./Fax. : (0717) 92414 Kode Pos 33215
Website : http://bkd.bangka.go.id Email : bkpsdmd[at]bangka.go.id
© 2025 BKPSDMD Kabupaten Bangka Follow BKPSDMD Kabupaten Bangka : Facebook Twitter Linked Youtube